Wednesday, June 4, 2014

Apa itu ‘HOT ROD’ ?



Assalamu alaikum wr wb.

Buat penggemar dunia otomotif mungkin pernah mendengar istilah ‘hot rod’, tapi apakah maksud sebenarnya dari hot rod?



Budaya mobil hot rod berawal dari tahun 1930-1940an di negeri Amerika Serikat, khususnya California. Terdapat danau kering yang digunakan untuk berkumpulnya para pemuda dan melakukan balap mobil ilegal. Mobil yang digunakan sebenarnya merupakan mobil harian yang dimodifikasi sehingga siap turun balapan. Basic nya adalah mobil yang murah harganya, karena para pembalapnya kebanyakan bukan berasal dari keluarga kaya.

Pada awalnya mobil yang dipakai adalah Ford tipe A & tipe T, karena banyak di pasaran & murah. Kemudian mobil dimodifikasi sehingga bobotnya ringan. Fender roda, aksesoris, kaca depan, kap mesin, dilepas. Untuk menambah traksi, ban belakang dipasang ukuran besar. Ban depan dipasang ukuran kecil, untuk mengurangi hambatan angin. Mesin yang dipakai kebanyakan adalah Ford flathead V8.



Karena popular nya balapan ini, mobil sedan pun banyak yang ikutan. Modifikasinya yaitu dengan merendahkan atap (top-chop), kaca depan dipasang agak mundur/posisi miring, supaya mengurangi hambatan angin.

Kemudian amerika Serikat terlibat dalam Perang Dunia II, para pemuda hot rod harus berangkat berperang, sehingga era balap hot rod menghilang. Tapi setelah perang berakhir, para pemuda pulang ke kampong halamannya, dengan membawa pengalaman ilmu mekanikal dan logam. Hobi mobil hot rod kembali menjamur. Bahkan dari luar kota California juga berdatangan ke danau kering, untuk balapan mobil ilegal.

Budaya hot rod menjadi budaya popular saat itu di amerika, berbarengan dengan budaya rock ‘n roll, juga dianggap menjadi sisi gelap Amerika, karena kenakalan para pemudanya. Untuk menanggulanginya diadakan Pameran Hot Rod, pada tahun 1948. Penontonnya membludak. Kemudian juga terbit majalah khusus mobil Hot Rod. Didirikan juga NHRA-National Hot Rod Association, sehingga budaya ini lebih terarah, balapan diadakan secara resmi, teknik modifikasi mesin dan body mobil juga semakin matang.



Merk mobil yang digunakan modifikasi hot rod semakin beragam, Chevrolet, Volkswagen, Mercury, Cadillac, dan lain-lain.

Pada tahun 1960an, pabrikan mobil membuat muscle-car, mobil sedan dengan tenaga yang besar. Hal ini mulai menyurutkan budaya hot rod, karena mobil tidak perlu dimodifikasi sudah bisa berlari kencang. Namun penggemar hot rod tetap ada di seluruh dunia.

Wassalam.
Salam dari kota pahlawan.

Sumber :

Tulisan sebelumnya :

No comments: